Asisten II Setda Nabire Membuka Kegiatan Pertemuan Teknis Penyuluh Pertanian Perikanan & Kehutanan Tahun 2015
Keberadaan para Penyuluh Pertanian Lapangan memiliki peran yang sangat sentral dan strategis dalam mewujudkan ketahanan pangan di kabupaten Nabire. Karena dengan adanya ketahanan pangan berbasis sumber daya lokal petani dan masyarakat akan diuntungkan karena tidak perlu mengimpor makanan dari luar Nabire, selain juga untuk menjadikan Nabire sebagai lumbung panga di kawasan Papua Tengah.
Hal itu dikatakan Pejabat Bupati Nabire, Sendius Wonda SH M.Si dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Asisten II Setda Nabire Ir Sukadi pada pembukaan kegiatan Pertemuan Teknis Penyuluh Lapangan Pertanian Perikanan & Kehutanan kabupaten Nabire tahun 2015 yang digelar jumat pagi (04/12) bertempat di Aula PU Nabire.
Sementara itu Ketua Panitia Robert Mofu mengatakan, kegiatan Pertemuan Teknis Penyuluh Pertanian Lapangan tahun 2015 yang dilaksanakan oleh Badan Pelaksana Penyuluhan dan Ketahanan Pangan kabupaten Nabire tersebut bertujuan agar terlaksananya peran dan fungsi penyuluh pertanian yang efektif dan efisien melalui pendekatan partisipatif, serta tercipta mekanisme kerja penyuluh pertanian yang transparan, efektif dan efisien.
Kegiatan yang mengambil tema “Ayo Kerja Buat Perubahan Tingkatkan Kapasitas Penyuluh Melalui Revolusi Mental Dalam Melaksanakan Tugas Fungsi Penyuluh Pendukung Pertanian Berkelanjutan”, dan berlangsung selama 2 hari yang diikuti 120 orang peserta.
(RRI Nabire)



Leave a Reply