INFO NABIRE
Home » Blog » Warga Biak Numfor Akan Mengadakan Acara Adat Apen Bayeren Di Mansurbabo Karadiri Nabire

Warga Biak Numfor Akan Mengadakan Acara Adat Apen Bayeren Di Mansurbabo Karadiri Nabire

1

(Pesta adat Apen Bayeren atau jalan diatas bara api)

Sehubungan dengan pelaksanaan pesta adat masyarakat Biak, acara adat Apen Bayeren atau jalan diatas bara api yang akan dilaksanakan di kampung baru Mansurbabo Karadiri Distrik Wanggar kabupaten Nabire, maka telah dibentuk panitia pesta adat masyarakat Biak wilayah Nabire baru baru ini.

Susunan kepanitiaan pesta adat masyarakat Biak tersebut terdiri dari :

  1. Pelindung : Ikatan Kerukunan Keluarga Biak Numfor Kabupaten Nabire

  2. Penasehat : Ketua insos kabor Biak Kabupaten Nabire

  3. Penanggung jawab : panitia komite pembentukan kampung baru Mansurbabo di Karadiri Distrik Wanggar kabupaten Nabire

  4. Ketua panitia pelaksana : Terry Rumayauw s.sos

  5. Wakil ketua Febiola Wabdaron

  6. Sekretaris : Yanus Arwam s.sos

  7. Wakil sekretaris Jimmy Wambrauw

  8. Bendahara Selina Kafiar

Panitia tersebut juga dilengkapi dengan beberapa seksi yang diperlukan masing masing seksi acara Alex Sukan, koordinator seksi usaha dana Sostenes Rombewas, koordinator seksi perlengkapan Nataniel Usbabur, koordinator seksi dekorasi dan tempat Fredi Sukan, koordinator seksi publikasi dan dokumentasi Thomas Yawan s.sos msi, koordinator seksi kesekretariatan Daniel Maker, koordinator seksi kesehatan Ari Rumainum skm, koordinator seksi konsumsi Fintje Sobuber, koordinator seksi angkutan Moses Noriwari dan koordinator seksi keamanan Ruman Moko.

Uuntuk itu selaku ketua panitia pesta adat masyarakat Biak wilayah kabupaten nabire tahun 2015 Terry Rumayauw berharap kepada pihaknya terutama seksi seksi yang telah dibentuk untuk saling berkoordinasi dengan baik sehingga dalam waktu yang singkat dapat melaksanakan dan mensukseskan kegiatan tersebut.

Sementara itu ketua Ikatan Kerukunan Keluarga Biak Numfor IKKBN Kabupaten Nabire N. Kafiar s.sos berharap kepada warga masyarakat Biak untuk dapat mengambil bagian dalam saling bahu membahu untuk melaksanakan kegiatan adat masyarakat Biak Apen Bayeren dengan baik dan sukses.

Pesta adat masyarakat Biak wilayah Kabupaten Nabire acara Apen Bayeren akan dilaksanakan pada tanggal 15 Oktober 2015 bertempat di kampung baru Mansurbabo Karadiri 1 Distrik Wanggar Kabupaten Nabire.

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.