Kebakaran Hanguskan Rumah Warga Kampung Kalisemen Jumat Malam
Nabire – Kebakaran kembali terjadi di Nabire. Setelah sebelumnya warga Nabire dikagetkan dengan kebakaran besar di kompleks Pasar Kalibobo Nabire beberapa hari lalu, kali ini kebakaran kembali terjadi di kampung Kalisemen SP2, Distrik Nabire Barat, Jumat malam (25/01), sekitar pukul 19.30 Wit.
Menurut keterangan Dewi Fitria, warga SP2 kepada Nabire.Net Jumat malam, pemilik rumah yang terbakar atas nama Samsul, beralamat di Kampung Kalisemen Jalur 2B, dekat dengan Kantor Distrik Nabire Barat.
Diketahui Samsul sedang tidak berada di rumah karena bekerja di hutan. Sementara di rumah hanya ada istri dan anaknya.
Dugaan sementara berdasarkan informasi dari warga, penyebab kebakaran karena lilin yang dinyalakan berdekatan dengan gorden.
Pada saat kejadian, warga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Namun karena kobaran api begitu besar, rumah korban tak dapat diselamatkan. Sementara menurut warga, tidak ada pemadam kebakaran yang tiba di lokasi.

Dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa.
[Nabire.Net]



mas taqimai
y Allah…
turut prihatin.
smoga d beri ktabahan dalam menghadapi musibah ini…
Ommen
Waspada dengan penggunaan lilin
Apalagi di saat PLN sedang mengalami gangguan yang menyebabkan terganggunya pasokan daya listrik