Ini Pernyataan FKMI Kota Studi Nabire Terkait Kehadiran Polres Nabire Pada Acara Pelantikan Pengurus

Nabire, Forum Komunikasi Mahasiswa Intan Jaya (FKMI) Kota Studi Nabire mengklarifikasi sejumlah informasi tidak benar yang beredar di sosial media terkait hadirnya pihak kepolisian dari Polres Nabire pada acara pelantikan FKMI Kota Studi Nabire yang dilaksanakan 18 Februari 2023 lalu.
Kepada Nabire.Net, Rabu sore (22/02/2023), Ketua FKMI Kota Studi Nabire Periode 2023-2025, Daud Tigai, menjelaskan ada dua hal mengapa pihak kepolisian dari Polres Nabire hadir pada acara pelantikan tersebut.
(Baca Juga : Pelantikan Pengurus Forum Komunikasi Mahasiswa Intan Jaya Kota Studi Nabire Periode 2023-2025)
Dijelaskan Daud Tigai, alasan pertama kehadiran pihak Polres Nabire yang diwakili Kasat Binmas Polres Nabire, AKP Hafrudin, karena saat itu situasi Nabire khususnya di seputaran Jalan Mandala Kalibobo saat itu sedang panas akibat konflik antara pihak Wolani dengan pihak Agimbau Pogau, sehingga kehadiran Polres Nabire untuk mengamankan acara pelantikan tersebut.
(Baca Juga : Perang Saudara Terjadi di Kalibobo Nabire, Ternyata Ini Penyebabnya)
Alasan kedua kata Daud Tigai, pihak Polres Nabire hanya ingin menyaksikan acara pelantikan saja.
“Pada tanggal 15 Februari 2022 kami sedang rapat di Asrama Intan Jaya untuk rencana acara pelantikan tanggal 18 Februari 2023. Saat rapat berjalan, terjadi konflik di depan asrama Intan Jaya antara pihak Wolani dengan pihak Agimbau Pogau, akhirnya banyak mahasiswa FKMI yang keluar dan situasi di Nabire memanas”, kata Daud Tigai.
Ditegaskan Daud Tigai bersama pengurus FKMI Kota Studi Nabire bahwa kehadiran Polres Nabire dalam acara pelantikan pengurus FKMI Kota Studi Nabire periode 2023-2025 bukanlah bentuk kerjasama.
“Itu hoax, jadi kami meminta kepada mahasiswa Intan Jaya di 16 kota studi di seluruh Indonesia untuk jangan salah paham dengan hal itu. Kami tidak ada sangkut pautnya dengan Polres Nabire. Kami tetap satu mahasiswa. Tidak ada kerjasama antara mahasiswa dengan pihak kepolisian”, tutup Daud Tigai.
[Nabire.Net]



Leave a Reply