268 Penumpang Bertolak dari Nabire dengan Kapal Dobonsolo di Tengah Hujan Deras

Nabire, 3 Juni 2025 – Sebanyak 268 penumpang bertolak dari Pelabuhan Samabusa, Nabire, menggunakan Kapal Motor (KM) Dobonsolo, pada Senin malam (02/06). Keberangkatan ini berlangsung di tengah hujan deras yang mengguyur kota Nabire sejak sore hari.
Kapal Dobonsolo sandar di dermaga Pelabuhan Samabusa pada pukul 21.00 WIT, dan melanjutkan pelayaran pukul 23.00 WIT menuju beberapa pelabuhan utama, yakni Manokwari, Sorong, Bau-Bau, Makassar, Surabaya, hingga Tanjung Priok Jakarta.
Kepala Cabang PT. Pelni Nabire, Jhoni Rachman, menjelaskan bahwa KM Dobonsolo dideviasi atau dialihkan rutenya untuk singgah di Nabire. Keputusan ini diambil guna mengakomodasi tingginya permintaan masyarakat akan moda transportasi laut menjelang libur Idul Adha dan libur sekolah.
“Deviasi ini merupakan bentuk kesiapan PT. Pelni dalam melayani kebutuhan masyarakat, terutama menghadapi lonjakan penumpang pada musim libur,” ujar Jhoni.
Pihak Pelni berharap, kehadiran KM Dobonsolo di Nabire dapat memberikan kemudahan bagi warga yang hendak bepergian ke luar daerah, terutama ke wilayah barat Indonesia melalui jalur laut yang aman dan nyaman.
[Nabire.Net]


Leave a Reply