INFO NABIRE INFO OLAHRAGA
Home » Blog » Tokoh Pemuda Nabire Deserius Butu Ajak Masyarakat Dukung Persinab di Liga 3 Nasional

Tokoh Pemuda Nabire Deserius Butu Ajak Masyarakat Dukung Persinab di Liga 3 Nasional

Nabire, 25 September 2025 – Tokoh pemuda Kabupaten Nabire, Deserius Butu, menyerukan agar seluruh masyarakat Nabire dan pecinta sepak bola Papua Tengah memberikan dukungan penuh kepada Persinab Nabire yang kini tengah berjuang di kompetisi Liga 3 Nasional.

“Dukungan dan apresiasi sudah kami rasakan dari masyarakat pencinta bola di Papua Tengah. Bagi Persinab Nabire, kami berharap tim ini bisa bertahan di Liga 3, dan lebih dari itu, berkesempatan naik ke Liga 2. Satu hal yang tidak boleh kami terima adalah jika tim turun kasta,” ujar Deserius Butu kepada Nabirenet.

Ia menekankan bahwa dukungan masyarakat, baik berupa kehadiran di stadion, doa, maupun dukungan moral, sangat penting bagi Persinab untuk menjaga nama baik Kabupaten Nabire dan Papua Tengah di kancah nasional.

Lebih lanjut, Deserius mengajak pengusaha lokal, organisasi pemuda, hingga berbagai pihak terkait untuk bersinergi membantu pembiayaan dan fasilitas penunjang tim. “Kita semua punya tanggung jawab moral agar tim ini bisa eksis dan maju,” tegasnya.

Tak lupa, Deserius memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Nabire, khususnya Bupati Mesak Magai, S.Sos., M.Si., atas perjuangan dan dukungan yang telah memungkinkan Persinab Nabire tampil di Liga 3 Nasional.

Dengan sinergi masyarakat, pemerintah, dan seluruh pecinta bola, Persinab Nabire diharapkan mampu melangkah ke Liga 2 Nasional, membawa kebanggaan besar bagi Kabupaten Nabire dan Papua Tengah.

[Nabire.Net]

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.