INFO NABIRE
Home » Blog » Sukses Dengan Pondok Douw, Menyusul Pondok Laser Akan Diresmikan

Sukses Dengan Pondok Douw, Menyusul Pondok Laser Akan Diresmikan

Setelah sukses menggagas pembuatan tempat cucian motor bagi anak jalanan di Pantai Nabire dengan nama Pondok Douw, gagasan yang sama juga direalisasikan melalui pembangunan tempat cucian motor bagi anak-anak yang terpinggirkan di Pasar Karang Tumaritis Nabire.

Tempat cucian motor yang digagas oleh Kapolres Nabire bersama Kalapas Kelas IIB Nabire, telah selesai dibangun dan siap untuk diresmikan dengan nama Pondok Laser, pada hari senin esok 6 februari 2017.

Sama seperti Pondok Douw, tujuan dibangunnya Pondok Laser ini guna menekan angka kriminalitas dan menciptakan lapangan kerja bagi generasi muda yang ada di Nabire, khususnya mereka yang selama ini belum memiliki pekerjaan, terlebih khusus di Kelurahan Karang Tumaritis Nabire.

“Saya mengapresiasi WBP Lapas Nabire yang terlibat langsung dalam pembersihan dan pembangunan tempat pencucian motor ini,” puji Kepala Polres Nabire, AKBP Semmy Rony Abaa.

Apresiasi dan rasa bangga pun diungkapkan oleh Kepala Lapas Nabire, Yosef B. Yembise.

“Terima kasih kepada pihak polres yang telah memberikan dukungan pembinaan kepada WBP Lapas Nabire,” ujarnya.

[Nabire.Net]

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.