INFO NABIRE
Home » Blog » STT Yusuf Makai Nabire Gelar Yudisium S1, 15 Mahasiswa Resmi Menyandang Gelar Sarjana

STT Yusuf Makai Nabire Gelar Yudisium S1, 15 Mahasiswa Resmi Menyandang Gelar Sarjana

Nabire, 29 Januari 2026 – Sekolah Tinggi Teologi (STT) Yusuf Makai Nabire, Papua Tengah, resmi menggelar yudisium Sarjana Strata Satu (S1) bagi 15 mahasiswa dari Program Studi Teologi Kependetaan (KPDT) dan Pendidikan Agama Kristen (PAK), bertempat di Kampung Kalisemen, Distrik Nabire Barat, Kamis (29/1/2026).

Prosesi yudisium berlangsung khidmat dan penuh sukacita, dihadiri ratusan undangan yang terdiri dari civitas akademika STT Yusuf Makai Nabire, keluarga mahasiswa, serta perwakilan Pemerintah Kabupaten Nabire. Hadir mewakili Pemkab Nabire, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Kampung (BPMK) Nabire, Pelimon Madai, S.Th.

Ketua sekaligus Rektor STT Yusuf Makai Nabire, Pdt. Misal Magai, M.Th., dalam sambutannya menyampaikan bahwa perjalanan pendidikan mahasiswa di STT Yusuf Makai telah ditempuh selama kurang lebih lima tahun dengan komitmen kuat pada disiplin dan nilai-nilai teologi.

“Selama proses pendidikan, kami membekali mahasiswa dengan pengetahuan teologi yang kokoh serta mempersiapkan mereka untuk melayani gereja dan masyarakat,” ujar Pdt. Misal Magai.

Ia juga mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian institusi yang kini telah resmi diakui secara nasional. Menurutnya, seluruh dokumen STT Yusuf Makai Nabire telah diterima oleh Lembaga Pendidikan Tinggi Nasional pada 22 Mei 2022 dan disahkan secara resmi pada 13 Februari.

“STT Yusuf Makai Nabire saat ini telah bersertifikat dan terakreditasi dengan dua program studi utama, yakni Pendidikan Agama Kristen (PAK) dan Teologi Kependetaan (KPDT),” jelasnya.

Lebih lanjut, Pdt. Misal Magai menegaskan bahwa angkatan yang mengikuti yudisium ini merupakan angkatan pertama yang akan diwisuda secara resmi pada 3 Februari 2026. Para lulusan nantinya akan menyandang gelar Sarjana Teologi dan Sarjana Pendidikan dengan ijazah negara.

Ia berharap STT Yusuf Makai Nabire dapat terus berkembang dan bersaing dengan perguruan tinggi lainnya di Indonesia.

“Kami berharap STT Yusuf Makai terus maju, mampu bersaing secara nasional, serta melahirkan sumber daya manusia yang beriman, berkualitas, dan siap mengabdi bagi bangsa dan gereja,” pungkasnya.

Yudisium ini menjadi tonggak sejarah penting bagi STT Yusuf Makai Nabire sebagai lembaga pendidikan teologi yang berkomitmen meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di Tanah Papua, khususnya di Provinsi Papua Tengah.

[Nabire.Net/Marten Dogomo]

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.