Sensus Ekonomi 2026 Siap Digelar di Nabire, Ini yang Harus Dilakukan Petugas BPS di Lapangan!

Nabire, 19 Juli 2025 – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Nabire resmi menutup kegiatan Pelatihan Petugas Pemetaan Lapangan Wilkerstat Tahun 2025, yang berlangsung selama sepekan penuh sejak 10 hingga 17 Juli 2025, bertempat di Aula Hotel Adaman, Jumat (18/07).
Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan dengan dua metode, yaitu online dan tatap muka, untuk memastikan para petugas memahami teknis pemutakhiran wilayah kerja secara menyeluruh.
Dalam sambutannya saat penutupan, Kepala BPS Kabupaten Nabire, Dio Benuvin, SST., menegaskan pentingnya peta wilayah kerja (wilkerstat) sebagai aset penting dalam perencanaan statistik.
“Perlu dicatat bahwa hanya sedikit instansi yang memiliki peta wilayah kerja seperti BPS. Bahkan, beberapa instansi lain kerap meminta data dari kami, termasuk titik koordinat dan informasi spasial,” ungkapnya.
Peta hasil pemutakhiran ini nantinya akan menjadi dasar dalam pelaksanaan Sensus Ekonomi 2026. Oleh karena itu, Kepala BPS Nabire menekankan agar para petugas dapat melaksanakan instruksi dengan teliti dan memastikan tidak ada titik yang terlewat.
Ia juga mengingatkan pentingnya koordinasi dan izin dengan pemerintah setempat selama proses pemetaan. “Mungkin akan muncul pertanyaan seperti ‘BPS lagi, BPS lagi’, tapi itulah bentuk nyata kontribusi kita dalam mendukung pembangunan daerah,” ujarnya.
Kegiatan ini ditutup dengan ucapan terima kasih kepada para mitra dan petugas lapangan yang telah setia dalam menjalankan tugas pendataan secara profesional dan konsisten.
[Nabire.Net/Sitti Hawa]




Leave a Reply