Semarak Hari Kesehatan Nasional ke-61 di Paniai: Wujudkan “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat”
Paniai, 12 November 2025 – Dengan mengusung tema “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat”, Pemerintah Kabupaten Paniai melalui Dinas Kesehatan memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 tahun 2025 dengan penuh semangat dan kebersamaan. Kegiatan ini berlangsung di Jl. Raya Madi KM.7, Distrik Paniai Timur, Kabupaten Paniai, Papua Tengah, Rabu (12/11).
Tema HKN tahun ini menjadi pengingat penting bahwa masa depan bangsa berada di tangan generasi saat ini. Untuk menciptakan generasi yang hebat, seluruh masyarakat perlu memastikan kesehatan fisik dan mental, serta hidup dalam lingkungan yang bersih dan sehat.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Paniai, Beny Degei, S.KM., M.KM, mengatakan bahwa kegiatan HKN kali ini diisi dengan jalan santai dan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat.
“Melalui kegiatan ini, kami berharap masyarakat semakin sadar pentingnya hidup sehat, melakukan deteksi dini penyakit, dan memperkuat kolaborasi dalam upaya promotif serta preventif di Kabupaten Paniai,” ujar Degei.
Peringatan HKN ke-61 ini juga menjadi momentum bagi seluruh pihak untuk meningkatkan pelayanan kesehatan dan memperluas akses kesehatan hingga ke pelosok wilayah.
“Mari kita jadikan HKN sebagai semangat untuk terus berbenah, karena tanpa kesehatan, pembangunan tidak akan berjalan optimal,” tambahnya.
Dengan semangat HKN ke-61, Pemerintah Kabupaten Paniai mengajak seluruh masyarakat untuk menerapkan pola hidup bersih dan sehat, demi mewujudkan Paniai yang sehat dan Indonesia yang maju.
[Nabire.Net/Jeri P.Degei]




Leave a Reply