INFO PAPUA TENGAH
Home » Blog » Sebanyak 50 Personel Polres Paniai Amankan Pelaksanaan Kampanye Terbuka Partai PKB

Sebanyak 50 Personel Polres Paniai Amankan Pelaksanaan Kampanye Terbuka Partai PKB

(Sebanyak 50 Personel Polres Paniai Amankan Pelaksanaan Kampanye Terbuka Partai PKB)

Paniai, Sebanyak 50 Personil Polres Paniai melaksanakan giat pengamanan kampanye terbuka yang dilaksanakan oleh Partai PKB di Lapangan Karel Gobai Distrik Paniai Timur, Kabupaten Paniai, Papua Tengah, Senin (22/01/2024).

Pelaksanaan pengamanan kampanye terbuka ini dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Paniai, AKP Hendry Joedo Manurung, S.Sos., dan didampingi oleh Kabag SDM Polres Paniai AKP Indra Makmur.

Mewakili Kapolres Paniai AKBP Abdus Syukur Felani, S. I. K., Kabag Ops Polres Paniai mengatahkan bahwa sebanyak 50 personil polres Paniai telah diturunkan langsung ke lapangan untuk mengamankan jalannya giat kampanye terbuka yang dilaksanakan di Wilayah Hukum Polres Paniai.

Kabag Ops Polres Paniai juga menyampaikan bahwa Personil Polres Paniai akan tetap memberikan pelayanan yang baik kepada semua Parpol yang akan melaksanakan giat Kampanye terbuka sesuai dengan jadwal yang telah dikeluarkan dari KPUD Paniai.

Kegiatan Kampanye terbuka diawali oleh Partai PKB yang dilaksanakan di lapangan karel gobay ini berjalan dengan aman lancar dan baik.

[Nabire.Net]



Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.