INFO NABIRE
Home » Blog » Posko Bantuan Kemanusiaan Nabire Ditutup, Bantuan Tahap Kedua Yang Terkumpul Sebanyak 3 Ton Barang & Uang 25 Juta

Posko Bantuan Kemanusiaan Nabire Ditutup, Bantuan Tahap Kedua Yang Terkumpul Sebanyak 3 Ton Barang & Uang 25 Juta

Nabire – Setelah menyalurkan bantuan tahap pertama 22 Maret 2019 lalu, Tim dari Posko Bantuan Kemanusiaan Untuk Korban Banjir Bandang Sentani Jayapura kabupaten Nabire yang dikoordinir oleh Dinas Sosial kabupaten Nabire serta Tim Taruna Siaga Bencana (Tagana), akan kembali menyalurkan bantuan tahap kedua seiring dengan penutupan Posko Bantuan Kemanusiaan Senin (25/03).

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Sosial kabupaten Nabire, Ishak SE, kepada Nabire.Net, selasa (26/03).

Dikatakan Ishak, antusiasme kepedulian warga Nabire untuk membantu saudara-saudaranya yang tertimpa musibah banjir bandang di Sentani sangat tinggi. Hingga hari terakhir posko dibuka, jumlah bantuan yang masuk sangat tinggi baik bantuan dana maupun barang.

Tercatat sejumlah pakaian layak pakai, selimut, pembalut wanita, popok bayi, susu bubuk, mie instan dan lain sebagainya disumbangkan masyarakat.

Diantara penyumbang ada yang berasal dari PT. Dewa Kresna, Panca Niaga, Karya Papua, SD Inpres Oyehe, SD Inpres Nabarua, TK Pertiwi dan masih banyak lainnya baik secara perorangan maupun kelembagaan.

Hingga hari terakhir jumlah bantuan dana bantuan yang masuk sebanyak 25 juta rupiah, sedangkan barang sebanyak 3 ton lebih.

Pengnagkutan barang menuju Sentani dilaksanakan sesuai koordinasi Posko dengan Kementerian Perhubunga melalui Bandara Nabire, serta akan diangkut secara bertahap melalui Pesawat Garuda dan Wings Air hingga seluruh bantuan habis tersalurkan ke Posko Banjir di Sentani Jayapura.

Sementara di tahap pertama sebelumnya, jumlah bantuan yang telah disalurkan sebanyak 23 Koli (500 Kg) barang serta uang tunai 252 juta, termasuk bantuan dari pemkab Nabire yang diserahkan secara simbolis oleh Bupati Nabire.

(Baca Juga : Tim Posko Bantuan Kabupaten Nabire Serahkan Bantuan Kepada Bupati Jayapura Yang Juga Ketua Posko Induk)

Ishak SE selaku Kadinsos Nabire mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas kepedulian semua warga Nabire yang antusias untuk membantu saudara-saudaranya di Sentani Jayapura.

[Nabire.Net]


Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.