INFO PAPUA TENGAH
Home » Blog » Polsubsektor Baya Biru Laksanakan Patroli Dialogis di Distrik Baya Biru Kabupaten Paniai

Polsubsektor Baya Biru Laksanakan Patroli Dialogis di Distrik Baya Biru Kabupaten Paniai

(Polsubsektor Baya Biru Laksanakan Patroli Dialogis di Distrik Baya Biru Kabupaten Paniai)

Paniai, Personil Polsubsektor Baya Biru melaksanakan kegiatan patroli yang dipimpin Kapolsubsektor Baya Biru, Ipda Viktor Gebze, Jumat (01/12/2023).

Patroli ini dilaksanakan pada malam hari hingga dini hari, karena malam merupakan jam rawan yang banyak dimanfaatkan oleh para pelaku kejahatan untuk melaksanakan aksinya.

Adapun kegiatan patroli oleh Anggota Polsubsektor baya Biru dilaksanakan di pemukiman penduduk Distrik Baya Biru, kabupaten Paniai.

“Patroli merupakan tugas pokok Polri guna mencegah dan meminimalisir terjadinya tindak kejahatan khsususnya mencegah terjadinya tindak pidana pencurian dan potensi gangguan kamtibmas,” kata Kapolsubsektor Baya Biru Ipda Viktor Gebze.

Disamping patroli ke obyek vital dan pemukiman penduduk, patroli juga menyambangi kelompok masyarakat dan pemuda yang dilewati oleh patroli. Hal ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dikarenakan dengan adanya kehadiran polisi di tengah masyarakat.

Selain itu, dalam kesempatan tersebut, Anggota Kepolisian juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap mewaspadai situasi di lingkungannya dan segera melaporkan setiap ada kejadian kepada pihak kepolisian.

[Nabire.Net]




Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.