INFO NABIRE
Home » Blog » PLN UP3 Nabire Salurkan Bantuan Natal ke Yayasan Difabel Kalibobo

PLN UP3 Nabire Salurkan Bantuan Natal ke Yayasan Difabel Kalibobo

Nabire, 4 Desember 2025 – Dalam rangka menyambut Hari Natal, Perokris PLN Group UP3 Nabire, dipimpin Asisten Manager Jaringan & Konstruksi UP3 Nabire, Tugas Irianto Kalil, mewakili Manager Rakhel Monika Rumbewas, bersama Ketua Perokris Nabire, melaksanakan kunjungan sosial ke Yayasan Peduli Difabel Kalibobo Nabire pada Kamis (04/12).

Dalam kunjungan tersebut, PLN menyerahkan bantuan berupa paket sembako Natal serta token listrik senilai Rp1 juta kepada pihak yayasan.

Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian sosial Perokris PLN kepada masyarakat, khususnya para penyandang disabilitas di Nabire, menjelang perayaan Natal 25 Desember 2025 dan Tahun Baru 2026. Melalui aksi ini, PLN berharap dapat meringankan beban dan memberikan semangat bagi para penghuni yayasan.

Ketua Yayasan Peduli Difabel sekaligus Kepala Sekolah Inklusi Matahari, Maria Yeti Saputri Kapitarauw, S.Sos., MM, AWP menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas bantuan yang diberikan. Ia menerima bantuan sembako serta uang tunai tersebut dengan penuh suka cita.

“Mewakili semua yang ada di sini, saya sangat bersyukur dan senang dengan bantuan sembako dan sejumlah uang itu, karena sangat bermanfaat bagi kami,” ujar Maria Yeti, yang akrab disapa Mami.

[Nabire.Net]

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.