INFO NABIRE
Home » Blog » Pertemuan Rutin Paguyuban Pasundan Nabire: Silahturahmi Usai Idul Adha

Pertemuan Rutin Paguyuban Pasundan Nabire: Silahturahmi Usai Idul Adha

(Pertemuan Rutin Paguyuban Pasundan Nabire: Silahturahmi Usai Idul Adha)

Nabire, 14 Juli 2024 – Pada Minggu, 14 Juli 2024, Paguyuban Pasundan Kabupaten Nabire menggelar pertemuan rutin bulanan sekaligus silahturahmi setelah Idul Adha di rumah Wak Jatinangor, Jalan Kusuma Bangsa, depan Betamax, Nabire, Papua Tengah. Pertemuan ini dihadiri oleh warga Sunda asal Jawa Barat yang merantau di wilayah Nabire.

Acara yang dimulai sekitar pukul 12.30 siang tersebut dipimpin oleh Ketua Paguyuban Pasundan Nabire, H. Doris. Seperti biasa, pertemuan diawali dengan pembacaan Ayat Kursi Al-Qur’an serta tahlil dan tahtim secara berjamaah. Pertemuan ini menjadi ajang untuk mempererat ukhuwah Islamiyyah dan silaturahmi antar warga perantauan, khususnya warga Jawa Barat di Nabire.

Kehangatan dan kekompakan terlihat jelas saat para pengurus dan anggota paguyuban bercanda dan tertawa bersama, semakin menambah suasana kekeluargaan yang erat. Encep, selaku koordinator wilayah Wonorejo, berharap Paguyuban Pasundan terus menjaga kekompakan dan kebersamaan, terutama mengingat mereka berada jauh dari kampung halaman.

“Kompak terus Paguyuban Pasundan Nabire,” ujar Encep penuh semangat.

[Nabire.Net/M.Irpan]


Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.