Batalyon Infanteri 753 Arga Vira Tama melaksanakan Upacara Peringatan Hari Juang Kartika (HUT TNI AD) tahun 2013, di lapangan markas Komando Batalyon Infanteri 753 Nabire, minggu pagi (15/12).
Bertindak sebagai Inspektur Upacara yaitu Komandan Batalyon Infanteri 753, Mayor Inf Muhammad Mahmud.
Pada upacara tersebut, Mayor Inf Muhammad Mahmud membacakan amanat dari Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Budiman agar menjadikan momentum peringatan Hari Juang Kartika ini, sebagai wahana untuk introspeksi dan mawas diri terhadap pelaksanaan tugas yang telah dilakukan dalam kurun waktu satu tahun yang lalu dan sekaligus meneguhkan tekad dan memperbaharui semangat juang, untuk terus meningkatkan kinerja dan kualitas pengabdian yang lebih baik, bagi pembangunan Angkatan Darat dan kejayaan Bangsa.
Dalam peringatan Hari Juang kartika yang dilaksanakan dengan sederhana namun penuh makna tersebut, Danyon Infanteri 753 berharap prajurit yang ada di jajarannya dapat menjadi prajurit yang profesional, modern, berdisiplin, dicintai, dan mencintai rakyat, yang berbasis pada science dan teknologi modern sehingga mampu memancarkan semangat untuk terus memperkokoh Kemanunggalan TNI dengan Rakyat untuk membangun sinergitas dengan segenap Komponen Bangsa lainnya. Hal tersebut sesuai dengan tema peringatan Hari Juang Kartika yaitu, “Dilandasi semangat Hari Juang Kartika, TNI AD bertekad menjadi profesional, berdisiplin tinggi, militan, modern, dan dicintai rakyat, siap menjaga keutuhan NKRI”.
Leave a Reply