INFO PAPUA TENGAH
Home » Blog » Pajak untuk Pembangunan: Staf Ahli Bupati Deiyai Tekankan Manfaat Pajak Daerah bagi Masyarakat

Pajak untuk Pembangunan: Staf Ahli Bupati Deiyai Tekankan Manfaat Pajak Daerah bagi Masyarakat

Deiyai, 29 Oktober 2025 – Badan Pelayanan Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) Kabupaten Deiyai terus berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pajak daerah untuk pembangunan. Melalui kegiatan penyuluhan dan penyebarluasan kebijakan pajak daerah yang digelar di Aula SMPN 1 Tigi, Waghete, Rabu (29/10/2025), BPPRD Deiyai menghadirkan Staf Ahli Bupati Deiyai, Suyatmi, S.Pd, yang mewakili Bupati Deiyai dalam memberikan edukasi kepada para wajib pajak.

Acara ini dihadiri oleh ASN BPPRD, para pedagang rumah makan, dan pemilik tempat hiburan malam di wilayah Kabupaten Deiyai. Dalam sambutannya, Suyatmi menjelaskan bahwa pajak yang disetorkan masyarakat akan dikembalikan dalam bentuk pembangunan fasilitas publik seperti jalan, sekolah, dan infrastruktur lainnya.

“Pajak itu dari Bapak Ibu punya penghasilan, disetor ke kantor pajak, lalu digunakan untuk membangun kembali Kabupaten Deiyai,” ujar Suyatmi.

Ia menegaskan bahwa setiap rupiah pajak yang dibayarkan merupakan kontribusi langsung masyarakat untuk kemajuan daerah.

Sementara itu, Kepala BPPRD Deiyai, Dr. Roni Pigome, S.Pd., M.Si, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan lanjutan dari sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Deiyai Nomor 1 Tahun 2024 yang sebelumnya telah dilaksanakan pada Januari 2025.

“Kita harus saling berkolaborasi untuk membangun Kabupaten Deiyai ke depan. Pajak yang dipungut akan kembali kepada masyarakat dalam bentuk pembangunan,” ujar Dr. Roni Pigome.

Ia juga menegaskan bahwa pajak tidak dimaksudkan untuk membebani, tetapi menjadi sumber pendapatan bersama guna mendukung berbagai program daerah.

Melalui penyuluhan ini, BPPRD berharap para wajib pajak semakin memahami manfaat pajak daerah dalam membangun Kabupaten Deiyai yang lebih maju dan sejahtera.

[Nabire.Net]

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.