INFO PAPUA TENGAH
Home » Blog » Otopianus Tebai Unggul dalam Poling Bupati Dogiyai 2024 Berkat Program Unggulan

Otopianus Tebai Unggul dalam Poling Bupati Dogiyai 2024 Berkat Program Unggulan

(Otopianus Tebai Unggul dalam Poling Bupati Dogiyai 2024 Berkat Program Unggulan)

Nabire, 11 Juli 2024 – Mengusung tiga program unggulan, Kaboma, Agiya, dan Mapega, Otopianus Tebai berhasil meraih dukungan mayoritas dalam polling yang dilakukan di situs Pollingkita.com.

Dalam polling yang dijalankan dari Maret hingga Juli 2024 tersebut, Otopianus meraih 1.356 suara atau 66.3%, unggul sementara dari 10 nama-nama bakal calon Bupati kabupaten Dogiyai yang merupakan figur populer di daerah itu.

Dukungan ini diakui Tebai sebagai hasil dari program-program unggulan yang diusungnya. Ia mengapresiasi masyarakat Dogiyai di 79 kampung dalam 10 Distrik atas dukungan yang diberikan kepadanya pada Polling tersebut. Menurutnya, hasil poling ini merupakan awal yang baik menuju Pilkada Kabupaten Dogiyai periode 2024-2029.

Otopianus Tebai berharap dapat membawa perubahan positif bagi Kabupaten Dogiyai jika terpilih pada Pilkada 2024.

Program Unggulan Otopianus Tebai

1. KABOMA

  • Pembangunan dan penataan wilayah.

  • Peningkatan kesejahteraan keluarga.

  • Pembentukan Satuan Tugas (Satgas) di 79 kampung.

2. AGIYA

  • Pembentukan PT Dogiyai Sejahtera untuk pemberdayaan ekonomi.

  • Penciptaan lapangan kerja bagi masyarakat lokal.

3. MAPEGA

  • Pemindahan ibu kota Kabupaten Dogiyai.

  • Peningkatan fasilitas kesehatan dan pendidikan.

  • Pembangunan infrastruktur jalan, jembatan, dan bandara.

Selain itu, program-program tersebut juga mencakup peningkatan kapasitas ASN, pembentukan lembaga adat, penataan lembaga agama, serta menciptakan Dogiyai yang aman dan damai.

  • Pengembangan sektor pariwisata rohani.

  • Pembangunan stadion dan sarana olahraga.

  • Pengiriman anak-anak Dogiyai berprestasi ke luar negeri.

[Nabire.Net]


Post Related

Leave a Reply

  • merry tigi
    17 July, 2024 14:14 at 14:14

    benar skli

  • Yuaiya Goo
    11 July, 2024 21:03 at 21:03

    Justru dia nol persen kabupaten Dogiyai, masyarakat Dogiyai tidak mengenal oktopianus tebai.

Your email address will not be published.