INFO PAPUA TENGAH
Home » Blog » Meriah! GKIP Klasis Yatamo Tage Paniai Menggelar Ibadah Menyambut Tahun Baru 2024

Meriah! GKIP Klasis Yatamo Tage Paniai Menggelar Ibadah Menyambut Tahun Baru 2024

(Meriah! GKIP Klasis Yatamo Tage Paniai Menggelar Ibadah Menyambut Tahun Baru 2024)

Paniai, Gereja kemah Injil KINGMI di tanah Papua Koordinator Paniai Klasis Yatamo Tage menggelar Ibadah Pujian syukur menyambut Tahun Baru 2024, bertempat di Gedung Gereja Imanuel Edikumeida, Yatamo, Paniai, Papua Tengah, Minggu, (31/12/3023) malam.

Ibadah dihadiri oleh Ketua Doa dan PI Koordinator Paniai, Pdt. Nobet Mote S. Th., Ketua Klasis Yatamo, Pdt. Ben Tatogo S. Th., APG, AMAS dan AMJ serta ratusan warga KINGMI Klasis Yatamo Tage.

Ibadah ini dipimpin oleh Yosua Pigai S.Pd., dimulai dari pukul 7 malam hingga pagi hari. Firman Tuhan disampaikan oleh Pdt. Yang You. M. Th.

Dalam ibadah, ratusan warga KINGMI Klasis Yatamo mempersembahkan dirinya, harta bendanya dan menyembah Allah melalui pujian, bermazmur dan tari-tarian, hingga benar-benar masuk dalam hadirat Tuhan.

Pdt. Yang You. M. Th., menyampaikan dalam Firman-Nya bahwa bentuk manusia baru itu bukan sekedar ucapan dan konyol melainkan sifat dan karakter dirinya seperti Allah, Yesus dan Roh Kudus. Kalau bukan, sorga milik orang timur, barat selatan dan timur. Jika tidak bentuk dirinya manusia baru salahnya siapa. Salahnya adalah diri setiap kita. Jangan salahkan Pendeta, Gembala. Menjadi orang Kristen tidak harus sekadar melain menjadi sejati. Orang kristen itu adalah Garam dan Terang.

Setelah itu ibadah dilanjutkan sambutan oleh Ketua Klasis Yatamo Tage, Pdt. Ben Tatogo S. Th. Dirinya mengapresiasi seluruh Umat KINGMI Klasis Yatamo dan Panitia Perayaan Natal dari setiap biro sehingga ibadah bisa berjalan dengan aman sukses.

“Pribadi adalah utusan Tuhan, uruslah masalah dan apapun untuk Tuhan. Seperti Hagai. Cobalah itu agar Tuhan memulai mengurus apapun yang pentingkan” ucapnya.

Pdt. Ben Tatogo S. Th menegaskan agar umat harus bersatu dan bersatu mengerjakan dan melayani Untuk Tuhan. “Kita thau bahwa Yatamo adalah tempat yang sudah dipagari oleh Tuhan sendiri. Kita Harus berdoa untuk pesta demokrasi mendatang, agar pesta demokrasi ini berjalan dengan baik, aman dan terkendali,” harap Tatogo.

Di tempat yang sama. Ayub Pigai S. Pd.K Sebagai Ketua Panitia mengucapkan terima kasih kepada pengurus Klasis yang telah memilih dan melantik Panitia di Tahun 2023 bulan natal ini.

Pigai berkata, Tahun 2024 ini kita harus memulai berdoa dan bekerja. Hidup adalah bekerja. Orang kerja mendapatkan sesuatu yang dicari. Kita harus membangun usaha yang bagian dari kerja.

Pewarta. :   Awiipito DAM

[Nabire.Net]



Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.