Lepas Sambut Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Distrik Wanggar Nabire
(Dok.Sri Sundari)
Pasca pelantikan pejabat fungsional di lingkungan Dinas Pendidikan kabupaten Nabire, 20 september lalu, maka sabtu pagi kemarin (01/10) bertempat di SMA Negeri 2 Nabire, jalan Poros kampung Bumi Mulia Distrik Wanggar Nabire telah digelar acara lepas sambut dari pejabat lama, Drs Maryanto MM, kepada pejabat baru Ronald Manibui S.Si M.Pd.
Acara ini turut dihadiri para dewan guru, Ketua Komite Sekolah, sebagian siswa/i SMA Negeri 2 Nabire, dan para tamu undangan.
Dalam sambutannya, Kepala Sekolah lama, Drs. Maryanto MM mengatakan, bahwa mutasi adalah hal biasa dan bukan luar biasa karena hal tersebut merupakan bagian dari konsekwensi jabatan di instansi manapun termasuk di lembaga pendidikan seperti disekolah.
Pada kesempatan tersebut beliau menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargan yang setinggi-tingginya atas segala macam bentuk kerjsama, pengabdian dan kontribusi setiap pendidik, tenaga kependidikan dan peserta didik selama menjadi Pimpinan SMA Negeri 2 Distrik Wanggar Nabire, seraya memohon maaf jika selama bertugas ada kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja.
Sementara pejabat baru, Ronald Manibui S.Si M.Pd yang dulunya bertugas di SMA Negeri 1 Plus KPG Nabire dalam kata sambutannya mengatakan dirinya akan melanjutkan apa yang telah dilaksanakan dengan baik oleh Pimpinan lama, dan berharap kerjasama yang baik kepada semua pihak.
[Nabire.Net]




Leave a Reply