KPA Paniai Gelar Pemeriksaan HIV/AIDS untuk ASN, Bupati Yampit Nawipa: Deteksi Dini Adalah Bentuk Kepedulian
Paniai, 19 Oktober 2025 – Komisi Pemberantasan AIDS (KPA) Kabupaten Paniai menggelar pemeriksaan HIV/AIDS bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Daerah Paniai. Kegiatan yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Paniai, Jumat (17/10) ini menjadi langkah awal untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya deteksi dini HIV/AIDS.
Pemeriksaan diikuti oleh berbagai kalangan, mulai dari Bupati Paniai, Yampit Nawipa, hingga staf ASN. Dalam sambutannya, Bupati Yampit Nawipa menegaskan bahwa mengetahui status HIV sejak dini merupakan bentuk kepedulian terhadap diri sendiri, keluarga, dan orang lain.
“Status lebih awal adalah bentuk kepedulian terhadap diri sendiri, keluarga, dan orang lain,” ujar Yampit Nawipa.
Ia menambahkan, Pemerintah Daerah akan terus mendukung program KPA dalam menekan penyebaran HIV/AIDS di Kabupaten Paniai, terutama melalui edukasi, sosialisasi, serta pemeriksaan rutin bagi masyarakat.
Ketua KPA Kabupaten Paniai, Sepanya Yogi, S.Ip, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan tahap awal dari program KPA yang akan diperluas ke sekolah-sekolah dan masyarakat umum di seluruh distrik.
“Kami mulai dari lingkungan pemerintah, karena dari yang tertinggi harus menjadi teladan. Setelah ini, kami akan turun ke masyarakat dan lembaga pendidikan,” jelasnya.
Sepanya Yogi menambahkan bahwa Kabupaten Paniai saat ini berada di peringkat ketiga di wilayah Papua Tengah dalam upaya pemeriksaan HIV/AIDS, setelah Kabupaten Mimika dan Nabire. Hal ini menunjukkan komitmen kuat Pemda Paniai dalam pemberantasan HIV/AIDS.
KPA Paniai juga telah menjalin kerja sama melalui MoU dengan berbagai lembaga, seperti gereja, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, dan organisasi masyarakat sipil untuk memperluas jaringan edukasi publik tentang bahaya HIV/AIDS.
“Kami berharap dukungan semua pihak agar kegiatan seperti ini berjalan baik dan berkelanjutan. Memberantas HIV/AIDS bukan hanya tugas KPA, tetapi tanggung jawab kita semua,” pungkas Sepanya Yogi.
Kegiatan ditutup dengan pemeriksaan kesehatan bersama dan pembagian brosur edukatif kepada masyarakat, sebagai upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya pemeriksaan dini dan menjaga kesehatan reproduksi di Kabupaten Paniai.
[Nabire.Net/Jhon Nawipa]


Leave a Reply