KKB Tembak Mati Pekerja Jalan di Intan Jaya, Satgas Lakukan Pengejaran
Intan Jaya, 8 Oktober 2025 – Aksi kekerasan kembali terjadi di Kabupaten Intan Jaya. Kelompok kriminal bersenjata (KKB) kembali menebar teror dengan menembak mati seorang pekerja jalan bernama Anselmus Arfin (25), karyawan PT TJP, saat sedang melakukan pengukuran jalan di Kampung Ndugusiga, Rabu (8 Oktober 2025).
Peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 10.20 WIT. Saat korban bersama empat rekannya tengah bekerja menggunakan traktor di perbatasan Kampung Ndugusiga dan Bambu Kuning, tiba-tiba terdengar letusan senjata api dari arah kiri jalan. Peluru tersebut menembus dada kiri korban hingga ke punggung.
Rekan korban, Muhammad Rasyid, bersama tim lainnya segera mengevakuasi korban ke RSUD Sugapa, namun nyawa korban tidak tertolong akibat luka tembak yang parah.
Menanggapi insiden ini, Satgas Operasi Damai Cartenz yang dipimpin AKP Ojan Prabowo, S.Tr.K., S.I.K. langsung melakukan pengejaran terhadap pelaku bersama TNI serta melakukan pengamanan di RSUD Sugapa.
Berdasarkan hasil penyelidikan awal, aksi keji tersebut diduga dilakukan oleh kelompok KKB pimpinan Daniel Aibon Kogoya yang kerap beraksi di wilayah Intan Jaya.
Kepala Operasi Damai Cartenz, Brigjen Pol. Dr. Faizal Ramadhani, S.Sos., S.I.K., M.H., mengecam keras tindakan brutal tersebut. Ia menegaskan bahwa aksi KKB tidak hanya menimbulkan korban jiwa, tetapi juga menghambat proses pembangunan di Papua.
“Aksi kejahatan bersenjata ini tidak hanya merenggut nyawa warga sipil yang bekerja untuk membangun daerahnya, tetapi juga menghambat percepatan pembangunan di Papua. Negara tidak akan mundur dalam memastikan keamanan dan keberlanjutan pembangunan,” tegas Brigjen Faizal Ramadhani.
Sementara itu, Wakil Kepala Operasi Damai Cartenz, Kombes Pol. Adarma Sinaga, S.I.K., M.Hum., mengatakan bahwa pihaknya telah meningkatkan pengamanan di sekitar lokasi kejadian dan memperkuat langkah-langkah penegakan hukum terhadap pelaku.
“Kami telah menempatkan personel di sejumlah titik rawan dan memperkuat patroli agar kejadian serupa tidak terulang. Tim juga tengah melakukan penyelidikan untuk mengungkap identitas kelompok pelaku dan jaringan yang terlibat,” jelas Kombes Adarma Sinaga.
Satgas Operasi Damai Cartenz menegaskan komitmennya untuk menjaga keamanan masyarakat serta menindak tegas kelompok kriminal bersenjata yang berusaha mengganggu stabilitas keamanan dan menghambat pembangunan di Tanah Papua.
[Nabire.Net]


Leave a Reply