INFO NABIRE INFO PAPUA TENGAH
Home » Blog » Kadis UMKM Papua Tengah Dorong 1.208 Koperasi Segera Beroperasi, Dua Sudah Jalan Lebih Dulu 

Kadis UMKM Papua Tengah Dorong 1.208 Koperasi Segera Beroperasi, Dua Sudah Jalan Lebih Dulu 

Nabire, 10 Oktober 2025 – Kepala Dinas UMKM Provinsi Papua Tengah, Norbertus Mote, S.E., M.Si, menyampaikan perkembangan pembentukan dan pengoperasian koperasi di wilayah Papua Tengah. Hal itu disampaikannya saat diwawancarai wartawan di depan Kantor Gubernur Papua Tengah, Jumat (10/10/2025).

Menurut Norbertus Mote, tahap pembentukan Koperasi Merah Putih telah rampung di delapan kabupaten. Saat ini, pihaknya tengah bersiap memasuki tahap pengoperasian.

“Kami sudah menerima juknis pelaksanaan untuk pendampingan. Minggu depan kami mulai menjadwalkan pelatihan pendampingan di semua kabupaten, sekaligus sosialisasi tata cara pengajuan proposal peminjaman,” jelasnya.

Ia menjelaskan, total koperasi yang telah terbentuk mencapai 1.208 koperasi. Namun, hingga kini baru dua koperasi yang sudah beroperasi, yakni Koperasi Bumi Wonorejo dan Koperasi Bumi Raya — keduanya merupakan koperasi lama yang berganti nama.

Norbertus berharap koperasi-koperasi baru dapat segera menjalankan kegiatan operasionalnya.

“Belum berjalan karena koperasi baru dibentuk dan masih menunggu dukungan dari pusat, terutama terkait pendanaan,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia menekankan bahwa pengurus koperasi harus proaktif menyiapkan proposal bisnis untuk diajukan ke bank mitra seperti BRI, Mandiri, dan BNI.

“Jangan mau kalah dengan wilayah barat. Dana pinjaman bisa mencapai Rp500 juta hingga Rp3 miliar, tergantung kebutuhan dan proposal bisnis yang diajukan,” pungkasnya.

[Nabire.Net/Sitti Hawa]

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.