INFO PAPUA TENGAH
Home » Blog » Jabatan Kasat Reskrim Polres Paniai Diserahterimakan

Jabatan Kasat Reskrim Polres Paniai Diserahterimakan

(Jabatan Kasat Reskrim Polres Paniai Diserahterimakan)

Paniai, Kapolres Paniai, AKBP Abdus Syukur Felani, S.I.K, memimpin upacara serah terima jabatan Kasat Reskrim Polres Paniai, bertempat di halaman Polres Paniai, Senin (01/04/2024).

Dalam kesempatan tersebut, jabatan Kasat Reskrim Polres Paniai diserahterimakan dari Pejabat lama, Iptu Frits Robert Yawan, S.H, M.H, yang dipindahtugaskan ke Paur Urluhkam Subbidsunluhkum Bidkum Polda Papua, ke Pejabat baru, Ipda Florentinus Jati Pranowo Teguh, S.Tr.K, yang sebelumnya menjabat PS. Kanit Reskrim Polsek Jayapura Selatan.

Kapolres Paniai menyampaikan ucapan terima kasih kepada Iptu Frits Robert Yawan, S.H., M.H., yang telah berdedikasi dalam menjalankan tugas dan bersama-sama mendampingi tugas dalam kegiatan-kegiatan pengamanan maupun kegiatan rutin lainnya.

“Semoga menjadi berkah untuk jenjang karir dan keluarga, Untuk pejabat yang baru segera menyesuaikan diri di lingkungan dan tanggung jawabnya yang baru,” tegas Kapolres.

Kapolres berharap kepada personel Polri dimana saja bertugas agar selalu layani masyarakat dengan profesional dan humanis.

Kedepannya, Polri akan menghadapi kalender Kamtibmas yaitu arus mudik dan arus balik Idul Fitri yang perlu diantisipasi dan pengamanan di berbagai kegiatan pemerintahan dan masyarakat.

Acara serah terima kabatan ini turut dihadiri para PJU, para Kasat, Kasi, Perwira dan seluruh personel Polres Paniai serta Bhayangkari Polres Paniai.

[Nabire.Net]


Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.