Heboh Video Mobil Diduga Bertangki Siluman di Nabire, Ini Penjelasan Pertamina

Nabire, Beberapa hari terakhir, warga Nabire dihebohkan dengan pengisian bahan bakar jenis Pertalite oleh mobil kijang di salah satu SPBU yang ada di Nabire dengan jumlah mencapai 100 liter.
Kejadian tersebut diabadikan oleh salah seorang warga Nabire dalam videonya yang sudah tersebar luar di berbagai sosial media.
Dalam video tersebut, terlihat sebuah mobil diduga kijang kapsul bisa membeli bahan bakar pertalite hingga 100 liter. Padahal dari penelusuran Nabire.Net, mobil tersebut hanya mampu menampung bahan bakar maksimal 55 liter.
Belum diketahui di SPBU mana video tersebut diambil, dan mobil kijang kapsul yang diduga memiliki tangki siluman/modifikasi tersebut tidak memiliki nomor polisi di bagian belakang mobil.

Terkait hal itu, Nabire.Net, meminta keterangan dari Sales Pertamina Branch Manager Rayon VI Papua, Said Abu Bakar, Rabu pagi (15/12).
Dijelaskan Said, terkait insiden tersebut, hal tersebut memang tidak wajar.
“Mengenai video yang beredar beberapa hari yang lalu, hal tersebut memang bukanlah hal yang wajar. Ini terindikasi pembelian BBM ke SPBU untuk dipergunakan untuk dijual kembali dengan harga eceran yang lebih tinggi,” beber Said.
Terkait pengelolaan SPBU yang lalai tersebut, pihaknya sudah menegaskan kembali ke pemilik dan manajemen SPBU agar tidak mengulangi hal yang sama dan bisa mengantisipasi hal tersebut.
“Terima kasih atas konfirmasi seperti ini, dan saya mengharapkan kita bersama-sama memonitor dan menjaga agar kebutuhan masyarakat akan masalah bbm ini dapat terlayani dengan baik,” tutup Said, kepada Nabire.Net.
[Nabire.Net]


Heri
Gini aja di bilang heboh!!! Di Nabire itu hal biasa, bahkan ada yang sekali isi bisa 2 drum.. apalagi jenis solar.. tolong pak bupati tindak tegas pihak SPBU yang bermain kotor.. bisa di katakan ini warisan bupati sebelumnya
Pertamina Nabire kacau
Wkwkwkwk… begitu saja tanggapan pertamina!!!
Org ga perlu sekolah tinggi2 utk buat pernyataan tersebut…