INFO NABIRE
Home » Blog » Babinsa Koramil 1705-01/Nabire Anjangsana ke Rumah Warga Binaan di Kelurahan Morgo

Babinsa Koramil 1705-01/Nabire Anjangsana ke Rumah Warga Binaan di Kelurahan Morgo

Babinsa Koramil 1705-01/Nabire Anjangsana ke Rumah Warga Binaan di Kelurahan Morgo
(Babinsa Koramil 1705-01/Nabire Anjangsana ke Rumah Warga Binaan di Kelurahan Morgo)

Nabire, Dalam rangka menjalin silaturahmi dengan warga masyarakat, Babinsa Koramil 1705-01/Nabire, Serka Ahmad Iriyanto, melaksanakan anjangsana melalui Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaanya di Kelurahan Morgo, Distrik Nabire, Kabupaten Nabire, Provinsi Papua Tengah.

Selaku Babinsa, Serka Ahmad mengatakan, kegiatan anjangsana dan komunikasi sosial yang dilakukan secara rutin bertujuan untuk membina hubungan baik dengan seluruh lapisan masyarakat, dan warga dan keluarganya untuk selalu menjaga kesehatan, dimana saat ini memasuki musim penghujan.

Sehingga warga perlu menjaga kebersihan lingkungan rumah, dimana saat ini cuaca sangat tidak menentu siang hari cuaca panas dan malam hari hujan dengan disertai angin kencang.

Selain itu Babinsa 1705-01/Nabire, Serka Ahmad Iriyanto menghimbau warga binaan harus bisa menjaga serta menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakatnya, dalam hal ini apabila ada suatu permasalahan di kampung segera melapor kepada Babinkamtibmas dan Babinsa agar permasalahannya segera terselesaikan dengan baik dan kekeluargaan.

Bapak Yonas Rumbrawar selaku tuan rumah mengucapkan banyak terima kasih kepada Babinsa yang sudah datang kerumahnya dan memberikan masukan kepadanya.

Semoga keakraban dan silaturahmi seperti ini akan terjalin terus sehingga hubungan baik antara aparat dengan warga masyarakat senantiasa terpelihara baik.

[Nabire.Net]


Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.