Yayasan Tangan Pengharapan Serahkan 113 Paket Bantuan Pendidikan Kepada Kampung Napan Yaur & Kampung Bawei

Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan sekaligus kerinduan untuk mengeluarkan masyarakat Indonesia dari keterpurukan dan kemiskinan serta kurang meratanya dan mahalnya pendidikan, khususnya di kabupaten Nabire, maka Yayasan Tangan Pengharapan terus bergerak dengan membangun dan mengubah masa depan generasi bangsa Indonesia menjadi lebih baik.

Terkait hal itu, maka Yayasan Tangan Pengharapan menyalurkan bantuan peralatan sekolah ke kampung Napan Yaur, dan kampung Bawei, Distrik Teluk Umar, pada tanggal 8 dan 9 agustus 2017.

Hadir pada kegiatan tersebut, Founder Tangan Pengharapan, Henny Kristianus, didampingi Koordinator Yayasan Tangan Pengharapan, Wensi Pongkorung, bersama sukarelawan Tangan Pengharapan, Sengkey Sthenly.

Kedatangan Tim disambut dengan tarian adat dan inajk tampah rotan.

Tim menemui langsung Kepala Kampung Napan Yaur, Gustaf Ramar, dan para guru serta siswa/i SD YPK INRI Napan Yaur.

Bantuan yang diserahkan tersebut sebagai berikut :

1. Paket Bantuan untuk kampung Napan Yaur (46 Paket)
– 10 buku tulis
– 1 Kotak alat tulis menulis
– Tas Sekolah + seragam merah putih
– Snack 1 pack yg berisi serba/i makanan ringan

2. Paket bantuan untuk kampung Bawei (67 Paket)
– Tas sekolah
– 19 buku tulis
– Pensil dan balpoint

Di kampung Napan yaur, rombongan disambut seluruh warga kampung, sedangkan di kampung Bawei, rombongan diterima Kepala Seklah dan orangtua murid.

[Nabire.Net]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *