Tim Road Race Sahabat NT Papua Tengah Harumkan Papua Tengah di Ajang Sulawesi Cup Race di Palopo Sulsel

(Tim Road Race Sahabat NT Papua Tengah Harumkan Papua Tengah di Ajang Sulawesi Cup Race di Palopo Sulsel)
Nabire, Tim Road Race Sahabat NT RF Papua Tengah berhasil mengharumkan nama Provinsi Papua Tengah di ajang Road Race Sulawesi Cup Race (SCR) seri ke-4 yang digelar di Palopo, 26-27 Agustus 2023.
Dalam ajang ini, Tim Sahabat NT RF Papua Tengah berhasil memborong lima piala di beberapa kelas yang dipertandingkan melalui tiga pembalap mereka masing-masing Rendy Odink, Awin Sanjaya dan Awad Sanjaya.
(Baca Juga : Tim Road Race Sahabat NT Papua Tengah Siap Berlaga di Sulawesi Cup Race di Palopo Sulsel)
Rendy Odink berhasil menjadi juara di kelas utama Novice. Sementara Awin Sanjaya berhasil menjadi juara di kelas bebek 2-Tak 125 cc standar lokal Sulawesi.
Pencapaian ini tentu merupakan kebanggaan bagi Tim Sahabat NT RF 15 Akai Jaya Racing Team Nabire Papua Tengah serta bagi warga masyarakat di Nabire Papua Tengah.
Apalagi Tim Sahabat NT Papua Tengah adalah salah satu tim yang terbilang baru di dunia balap motor di Papua Tengah namun sudah mampu bersaing di event bergengsi nasional dan memperoleh hasil yang sangat gemilang.
Semoga prestasi ini dapat menjadi motivasi dan inspirasi bagi calon-calon pembalap untuk terus berprestasi di dunia balap dan mencapai hasil yang maksimal.
Berikut daftar juara per kelas ajang Road Race Sulawesi Cup Race (SCR) seri ke-4 :
[Nabire.Net]
Tinggalkan Balasan