Tag Archives: Dr. Ribka Haluk S.Sos MM

Penjabat Gubernur Papua Tengah Anwar Damanik Tiba di Nabire Disambut Tarian Adat

(Penjabat Gubernur Papua Tengah Anwar Damanik Tiba di Nabire Disambut Tarian Adat/Foto.Sitti Hawa/Nabirenet)

Nabire, 23 Oktober 2024 – Usai dilantik sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Papua Tengah, Anwar Damanik, S.STP., MM bersama istri dan anak tiba di Bandara Douw Aturure Nabire, Rabu (23/10) sekitar pukul 11.00 WIT. Kedatangan Pj Gubernur menggunakan pesawat Wings Air disambut meriah oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan warga masyarakat Nabire yang antusias menyambut pemimpin baru mereka.

Kemendagri Sambut Menteri Tito Karnavian dan Dua Wamendagri di Kantor Pusat

(Kemendagri Sambut Menteri Tito Karnavian dan Dua Wamendagri di Kantor Pusat)

Jakarta, 22 Oktober 2024 – Keluarga besar Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menyambut hangat kehadiran Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian bersama dua Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), yaitu Dr. Ribka Haluk dan Bima Arya Sugiarto. Acara penyambutan berlangsung di Gedung Sasana Bhakti Praja (SBP), Kantor Pusat Kemendagri, Jakarta, pada Selasa (22/10/2024).

Resmi Dilantik Wamendagri, Ribka Haluk Ucapkan Terima Kasih Kepada Masyarakat Papua

(Resmi Dilantik Wamendagri, Ribka Haluk Ucapkan Terima Kasih Kepada Masyarakat Papua)

Jakarta, 22 Oktober 2024 – Dr. Ribka Haluk dan 54 wakil menteri Kabinet Merah Putih masa jabatan periode tahun 2024-2029 resmi dilantik Presiden Prabowo Subianto. Acara pelantikan tersebut digelar di Istana Negara, Jakarta, pada Senin, 21 Oktober 2024.

Ujian SKD CPNS Papua Tengah Dilaksanakan 28 Oktober-14 November 2024, Ini Tips Dari BKPSDM

(Ujian SKD CPNS Papua Tengah Dilaksanakan 28 Oktober-14 November 2024, Ini Tips Dari BKPSDM)

Nabire, 22 Oktober 2024 – Jadwal pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 provinsi Papua Tengah, akan dilaksanakan mulai tanggal 28 Oktober hingga 14 November 2024.

Ketua Bawaslu Papua Tengah Apresiasi Natalis Pigai dan Ribka Haluk Terpilih sebagai Menteri dan Wamen Kabinet RI

(Ketua Bawaslu Papua Tengah, Markus Madai)

Nabire, 22 Oktober 2024 – Ketua Bawaslu Provinsi Papua Tengah, Markus Madai, memberikan apresiasi tinggi kepada Natalis Pigai dan Ribka Haluk atas prestasi membanggakan mereka. Keduanya telah ditunjuk oleh Presiden Prabowo Subianto untuk menjadi bagian dari Kabinet RI, mewakili Papua Tengah sebagai salah satu dari lima provinsi yang terpilih.