INFO NABIRE INFO PAPUA TENGAH TEKNOLOGI
Home » Blog » MyTelkomsel Super App, Mudahkan Noni Matatar, Mahasiswa UGM Asal Nabire Papua Tengah Tetap Terhubung dengan Keluarga

MyTelkomsel Super App, Mudahkan Noni Matatar, Mahasiswa UGM Asal Nabire Papua Tengah Tetap Terhubung dengan Keluarga

(Noni Cindy Matatar, mahasiswa Jurusan Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak, Fakultas Vokasi, Universitas Gajah Mada (UGM) Jogja)

Nabire, 26 September 2024 – Perpisahan dengan keluarga adalah salah satu hal yang paling berat bagi Noni Cindy Matatar, seorang gadis asal Nabire yang baru saja lulus dari SMK. Setelah mendapat beasiswa di Jurusan Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak, Fakultas Vokasi, Universitas Gajah Mada (UGM), Jogja, Noni harus merelakan jarak yang memisahkannya dengan orang tua serta saudara-saudaranya di Nabire, Papua Tengah.

Tinggal jauh dari kampung halaman, Noni harus beradaptasi dengan lingkungan dan situasi baru. Di tengah kerinduannya untuk selalu terhubung dengan keluarga di Nabire maupun sebaliknya, Noni menemukan solusi praktis yang tidak hanya membuatnya lebih hemat tetapi juga mempermudah hidupnya.

Fitur Jaga Pulsa

Sebuah aplikasi yang direkomendasikan temannya, MyTelkomsel, menjadi jawaban dari masalah Noni. Saat pertama kali mencoba, Noni langsung tertarik dengan fitur “Jaga Pulsa“, yang membantunya menghemat pengeluaran selama berkuliah di Jogja. Fitur ini menjaga pulsa Noni tetap aman ketika paket internet habis, sehingga pulsa tidak akan terpotong untuk akses internet tanpa paket, baik di dalam maupun luar negeri.

Yup, fitur ini tentu akan sangat membantu Noni yang wajib menghemat pengeluaran selama kuliah di Jogja. Fitur Jaga Pulsa adalah fitur yang terdapat di aplikasi MyTelkomsel untuk menghindari penggunaan pulsa/tagihan untuk akses internet non paket. Dengan kata lain, ketika pelanggan sedang tidak berlangganan paket internet atau kehabisan kuota internet maka pulsa pelanggan tidak akan terpakai untuk akses internet baik di dalam negeri (domestik) atau di luar negeri (internasional). Saat Noni kehabisan paket data, maka pulsa yang ia miliki tetap aman ketika dia mengaktifkan layanan Fitur Jaga Pulsa.

Selain itu, MyTelkomsel juga memberikan kemudahan bagi Noni untuk memantau penggunaan kuota data dan pulsa, memastikan dirinya selalu terkoneksi dengan keluarga di Nabire tanpa khawatir kehilangan pulsa maupun boros data.

“Pokoknya Telkomsel mantap sekali. Sa (red: saya) semakin mudah terhubung dengan orang tua dan saudara-saudara di Papua. Telkomsel ko mantap!”, tutur Noni antusias.

Yup Sobat. Dalam era digital yang serba cepat ini, kebutuhan akan akses yang mudah dan cepat menjadi semakin penting. Telkomsel, sebagai salah satu operator telekomunikasi terbesar di Indonesia, memahami kebutuhan ini dengan menghadirkan aplikasi MyTelkomsel. Lebih dari sekadar aplikasi untuk mengecek kuota, MyTelkomsel kini telah berkembang menjadi sebuah “super app” yang menawarkan berbagai layanan dan kemudahan bagi para penggunanya.

Bagi Noni, MyTelkomsel bukan hanya aplikasi biasa, tetapi sebuah solusi praktis yang membantu menjaga konektivitas dengan keluarga, meskipun jarak memisahkan mereka.

(Baca Juga : MyTelkomsel Kini Jadi Super App dengan 40 Juta Pengguna, Ini Rahasianya!)

Tetap semangat menuntut ilmu Noni, seperti semangat MyTelkomsel Super App yang terus menjadi teman setia dalam memenuhi kebutuhan digital sehari-hari.

Unduh Sekarang dan Nikmati Kemudahannya

Bagi yang belum menggunakan MyTelkomsel, sekarang adalah waktu yang tepat untuk mengunduh dan mencoba aplikasi ini. Dengan segala keunggulannya, MyTelkomsel siap menjadi teman setia dalam memenuhi kebutuhan digital Anda sehari-hari. Jangan lewatkan berbagai keuntungan dan kemudahan yang ditawarkan oleh super app ini!

[Nabire.Net]



Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.