Monitoring Hasil Kesepakatan antara Pemkab Dogiyai dan Korban Pemalangan di Kampung Idakebo

Monitoring Hasil Kesepakatan antara Pemkan Dogiyai dan Korban Pemalangan di Kampung Idakebo

(Monitoring Hasil Kesepakatan antara Pemkab Dogiyai dan Korban Pemalangan di Kampung Idakebo)

Dogiyai, Pada hari Senin tanggal 17 Juli 2023, pukul 13.00 WIT, telah berlangsung kegiatan monitoring hasil kesepakatan dari ketiga pihak korban maupun pemerintah Kabupaten Dogiyai di Kampung Idakebo, Distrik Kamuu Utara.

Pertemuan ini dipimpin langsung oleh Pj.Bupati Kabupaten Dogiyai, Drs Petrus Agapa M.Si, dan dihadiri oleh berbagai pejabat dan perwakilan masyarakat.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain:

  • Pj.Bupati Dogiyai, Drs Petrus Agapa M.Si

  • Pj. Sekda Dogiyai, Demiana Tekege, S.H

  • Kepala Dinas BKD, Yohanes Kegakoto

  • Anggota DPRD, Yones Waine

  • Kepala Distrik Kamuu, Maksimus Dogomo

  • Kepala Distrik Dogiyai, Yakobus Dogomo

  • Seluruh OPD Kabupaten Dogiyai

  • Seluruh Kepala Kampung Kabupaten Dogiyai

  • Masyarakat sekitar Kamuu Utara dan Kamuu Timur, yang berjumlah sekitar 150 orang.

Dalam pertemuan ini, pemerintah daerah telah berhasil berkoordinasi dan bertemu langsung dengan pihak dari ketiga korban dan masyarakat dari Distrik Kamuu Utara dan Distrik Kamuu Timur. Awalnya, pihak korban dan masyarakat menolak kehadiran pemerintah, namun setelah adanya pemahaman dan dialog yang konstruktif, mereka akhirnya menerima kehadiran pemerintah dengan baik.

Dari pihak korban yang hadir, mereka tidak mengajukan permintaan apapun. Namun, beberapa pemuda meminta agar pemerintah memperhatikan mereka dan memberikan lahan pekerjaan, seperti pengembangan kolam ikan tawar. Selain itu, mereka juga berkeinginan untuk membentuk kelompok usaha bersama.

Terkait dengan pemalangan jalan, keluarga korban dan masyarakat setempat telah menunjukkan kerjasama dengan membuka beberapa titik jalan yang tadinya terhalang palang. Beberapa titik yang mulai dari pintu angin Diadili hingga kampung Ugapa kini sudah dapat dilalui oleh pengendara yang ingin melintas.

Kegiatan monitoring tersebut berlangsung hingga pukul 17.00 WIT.

[Nabire.Net/Humas Polres Dogiyai]


One Response to Monitoring Hasil Kesepakatan antara Pemkab Dogiyai dan Korban Pemalangan di Kampung Idakebo

  1. Yonas Tigau berkata:

    Luar biasa, semoga Nabire net ini menjadi saluran informasi yang menarik bagi semua orang pembacanya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *