Kegiatan Belajar Mengajar Tatap Muka di Nabire Segera Dilaksanakan

(Kunjungan Kepala Dinas Pendidikan Nabire bersama Tim Satgas Covid-19 beberapa waktu lalu di SMP Antonius Nabire)

Nabire – Dalam waktu dekat, kegiatan belajar mengajar secara tatap muka (offline), akan dilaksanakan di sejumlah sekolah di Nabire yang mendapat rekomendasi dari Tim Satgas Covid-19 Nabire.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Nabire, Yulianus Pasang, S.Pd, M.Pd, kepada Nabire.Net, selasa siang (04/08).

“Beberapa minggu ini kami sibuk kunjungi beberapa sekolah dengan panitia covid. SK dari Bupati Nabire sudah ada, tapi harus ada rekomendasi juga dari Tim Satgas Covid-19 Nabire,” kata Kepala Dinas Pendidikan.

Dijelaskan Yulianus, sesuai SK Bupati, SMP, SMA dan SMK di Nabire sudah harus melaksanakan KBM tatap muka mulai 3 Agustus 2020 dengan penerapan protokol kesehatan ketat, diawali pemeriksaan oleh Satgas Covid bersama Dinas Pendidikan Nabire.

Sementara untuk TK dan SD belum dapat dilaksanakan karena masih kesulitan untuk diawasi dibandingkan SMP, SMA dan SMK.

Lanjutnya, untuk durasi kegiatan belajar mengajar di sekolah dimulai dari pukul 08.00 pagi hingga pukul 12.00 siang, dengan menggunakan sistem ganjil genap untuk kelas yang jumlah siswanya banyak, guna mencegah kepadatan siswa, dengan maksimal siswa per kelas sebanyak 15 siswa.

“Semua akan disiapkan di sekolah mulai dari tempat cuci tangan, kebersihan sekolah, istirahat siswa juga hanya di dalam kelas dengan makanan/bekal yang dibawa oleh siswa sendiri,” ujar Yulianus Pasang.

Saat ditanya kapan rekomendasi dari Tim Satgas Covid-19 untuk pelaksanaan kegiatan belajar mengajar tatap muka keluar ? Kepala Dinas Pendidikan Nabire, Yulianus Pasang mengatakan, rekomendasi dari Tim Satgas Covid-19 diperkirakan sudah ada hari rabu (05/08), dan diharapkan begitu rekomendasi sudah keluar maka kegiatan belajar mengajar pun sudah langsung efektif berjalan hari itu juga.

Sementara terkait dengan jumlah sekolah yang sudah bisa melaksanakan KBM tatap muka, Yulianus menuturkan dari hasil kunjungan selama ini, masih ada dua SMK yang belum mendapat rekomendasi dari Tim Satgas Covid-19 untuk melaksanakan KBM tatap muka, karena belum siap sama sekali yakni SMK Negeri 4 dan SMK Anak Laut.

Sementara untuk SMA, sudah hampir semua di dalam kota Nabire bisa mendapat rekomendasi walaupun masih ada kekurangannya.

Sedangkan untuk SMP, ada salah satu SMP di Samabusa yang awalnya belum siap, namun hari ini sudah menyatakan siap, namun masih akan ditindaklanjuti lagi kesiapannya seperti apa secara langsung.

“Mari kita sama-sama menerapkan protokol pencegahan Covid-19. Harapan kita guru dan orang tua juga bekerjasama untuk menyiapkan peserta didik dari menyiapkan masker, bekal makanan dibawa dari rumah, dan menjaga kesehatan,” pungkas Yulianus Pasang.

Pengawasan akan terus dilaksanakan jika kegiatan belajar mengajar tatap muka sudah berjalan, baik dari Dinas Pendidikan, dari Satgas Covid-19, serta Satpol PP guna merazia anak-anak yang berkeliaran dan berkumpul-kumpul di luar sekolah untuk ditindak dan ditertibkan.

[Nabire.Net]


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *