Gerak Jalan Santai Keluarga Besar YPK Se-Nabire
Gerak jalan santai merupakan salah satu kegiatan yang diselenggarakan keluarga besar SMA YPK Tabenarkel Oyehe, SMP YK Imanuel dan juga SD YPK Sion Nabire sebagai salah satu bukti yang memperet tali kasih antara para guru dari tiga lembaga pendidikan YPK ini. Tetapi juga menjalin kasih antara sesama anak-anak didik yang ada di tiga lembaga pendidikan swasta yang bernaung di bawah payung YPK.
Saat apel gerak jalan santai Kamis (7/3) terlihat anak-anak SD YPK Sion yang lebih dahulu pada pagi pukul 6.00 Wit sudah mulai berdatangan dari rumah yang diantar orang tua murid untuk mengikuti gerak jalan santai, dengan titik kumpul di SMA YPK Tabernakel.
Dalam arahan Kepala SMA YPK Tabernakel Oyehe, Dra. Orpa Aibekop, ini salah satu bentuk kegiatan yang dilaksanakan dalam bentuk interen sekolah dengan melibatkan guru-guru SD YPK, SMP, YPK dan SMA YPK dan juga para murid SD, SMP dan SMA.
Gerak jalan santai ini para murid SD YPK Sion diberikan kesempatan menjadi barisan di depan dan langsung diawasi para guru SD. Sementara pada barisan kedua para murid SMP dan barisan terakhir oleh para pelajar SMA YPK. Tiap barisan yang ada diawasi para guru yang juga mengambil bagian dalam kegiatan gerak jalan santai tersebut.
Rute gerak jalan ini mulai star dari SMA YPK menuju Jalan Kusuma Bangsa hingga perempatan TMP belok kiri menuju SMP N 1 Nabire, belok kiri lagi sepanjang Jalan R. E. Marthadinata hingga Tugu Cenderawasi belok kiri lagi Jalan Merdeka dan belok kiri Jalan Kusuma Bangsa serta finish di SMA YPK
(Sumber : Papuapos Nabire)
Tinggalkan Balasan