Babinsa Koramil 1705-04/Moanemani Laksanakan Karya Bakti Bersama Warga di Masjid Al Kautsar Moanemani

(Babinsa Koramil 1705-04/Moanemani Laksanakan Karya Bakti Bersama Warga di Masjid Al Kautsar Moanemani)
Moanemani. Babinsa Koramil 1705-04/Moanemani Serka Syafrudin bersama masyarakat melaksanakan kegiatan karya bakhti pembongkaran penyangga slop pengecoran bangunan, di halaman Masjid Al-Kautsar Moanemani, kabupaten Dogiyai, Jumat (31/03/2023).
Kegiatan kerja bakti bersama masyarakat merupakan salah satu bentuk kepedulian Babinsa sebagai ujung tombak satuan teritorial, guna membantu masyarakat di wilayah desa binaannya dan juga untuk lebih meningkatkan kebersamaan antara Aparat kewilayahan dan Masyarakat.
Kegiatan ini juga sebagai wadah bentuk pendekatan Babinsa di Wilayah binaannya untuk terus membangun pondasi kemanunggalan TNI dan Rakyat yang kuat, seiring dengan kegiatan ini juga akan tercipta kepekaan dan kepedulian sosial yang mampu menjalin komunikasi kepada seluruh lapisan masyarakat.
Di sela-sela melaksanakan kegiatan, Serka Syafrudin menyampaikan, melalui kegiatan ini diharapkan supaya menumbuhkan budaya gotong royong dan semangat nilai-nilai kekompakan yang dapat menjadikan inspirasi dan inovatif untuk saling bahu membahu membantu warga masyarakat di wilayah binaannya.
Bapak Muhammah selaku ketua PKM Masjid Al-Kautsar mengucapkan banyak terima kasih kepada Babinsa yang sudah meluangkan waktunya untuk bersama-sama bahu-membahu membantu masyarakat, dalam kegiatan karya bakti pembongkaran penyangga slop bangunan serta, merapikan sisa-sisa balok untuk disimpan pada tempat yang sudah disiapkan.
[Nabire.Net]
Tinggalkan Balasan