Safari Ramadhan Di Masjid Baitul Rohim Kampung Wiraska Distrik Wanggar Nabire

1

Bertempat di Masjid Baitul Rohim kampung Wiraska Distrik Wanggar Nabire, kamis lalu (16/06), telah dilaksanakan Safari Ramadhan, dipimpin oleh Ketua PHBI kabupaten Nabire, Hansari S.Sos M.Si.

Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Kementerian Agama Nabire diwakili Seksi Bimas Islam, H. Husen Rumkel, Ketua Pengadilan Agama Nabire, H. Hasan Zakaria S.Ag, Wakapolres Nabire, Kompol Irwan Sunuddin S.Ik, Kapolsek Nabire Barat, Iptu H. Manurung, Kepala PT.Pelni Cabang Nabire, Bambang Budiyono, dan para tamu undangan lainnya.

Kegiatan dimulai dengan berbuka puasa bersama di Masjid Baitul Rohim dan dilanjutkan dengan Shalat Tarawih dengan jumlah peserta sekitar 100 jemaah. Kemudian, dilakukan pemberian santuan kepada anak yatim piatu oleh Kepala PT.Pelni Cabang Nabire Bambang Budiyono.

2

Juga diberikan bantuan kepada Masjid Baitul Rokhim oleh Ir H.Iskandar. Ceramah agama yang dibawakan oleh Ketua Pengadilan Agama Nabire H. Hasan Zakaria,S.Ag, SH.

Safari Ramadhan merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilakukan oleh lembaga-lembaga dan organisasi Islam yang ada di Kabupaten Nabire untuk mempererat ukhuwah Islamiah. Safari Ramadhan berikutnya direncanakan di Topo Distrik Uwapa, Kampung Samabusa Distrik Teluk Kimi dan Lapas Nabire.

(Humas Polres Nabire)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *