Peringati HUT ke-19, KPG Nabire Terus Ciptakan Tenaga Pendidik di Tanah Papua

Nabire, Kolese Pendidikan Guru (KPG) khas Papua merupakan sekolah pendidikan guru yang terlahir melalui otonomi khusus (Otsus) di tahan Papua. Ditanah Papua, KPG hanya berada di 4 daerah salah satunya di kabupaten Nabire.
Hari ini, 28 Oktober 2021, KPG merayakan HUT ke-19, bersamaan dengan Hari Sumpah Pemuda. Di usianya yang ke 19 tahun ini, diakui sekolah ini telah melahirkan tenaga-tenaga pendidik yang berkualitas yang saat ini sedang bertugas di wilayah adat Meepago dan Saireri.
Hal itu, dikatakan Jebolan Alumni Kolese Pendidikam Guru (KPG) Khas Papua Nabire Marsel Asyerem S.Pd kepada Nabire.Net.
“Di usia sekolah yang ke 19 tahun ini, memang terbilang masih muda tapi telah mencetak SDM papua yang luar biasa. Banyak alumni-alumni KPG yang sukses menjadi guru, Kepala sekolah, bahkan ada juga yang jadi Polisi, Perawat hingga anggota DPR, katanya.
Marsel berharap, di usianya yang ke-19 ini, SMA Negeri 1 Plus KPG tetap eksis dalam peningkatan kualitas & mutu sekolah untuk membangun SDM di Tanah Papua secara khusus di Wilayah Meepago dan Saireri.
Tak lupa Marsel juga mengingatkan bahwa akan dilakukan pembentukan alumni KPG agar supaya bisa menjalin tali persaudaraan dan kekompakan sesama alumni KPG yang tersebar dimana saja.
[Nabire.Net/R.L]


Degei Amoye
Saya ingin menjadi anggota grup nabirenet