Ibadah Gabungan PAM Klasis GKI Paniai Di Jemaat Pniel Topo Nabire

gki

Ibadah gabungan Persekutuan Anggota Muda PAM Klasis GKI Paniai pada tanggal 18 Oktober 2015 dipusatkan di PAM jemaat Pniel Topo kabupaten Nabire yang dipimpin oleh Pdt. Yosias Titahena.

Pdt. Yosias Titahena dalam khotbahnya yang diambil dari Kitab Pengkhotbah 11:9-11 tentang nasehat bagi pemuda pemudi. Dikatakan Pdt. Yosias Titahena kehidupan ditengah tengah dunia ini dengan berbagai bagai aspek kehidupan di dalamnya merupakan kesia-siaan untuk itu diharapkan kepada pemuda pemudi agar bisa berguna atau bermanfaat bagi dirinya tetapi juga bagi orang lain.

Diakhir khotbahnya Pdt. Yosias Titahena mengajak pemuda pemudi sebagai anak muda yang diberikan kesempatan seluas-luasnya maka capailah hal-hal yang positif dalam hidup ini dan jangan menyia-nyiakan hidup ini serta menggunakannya masa mudamu dengan baik.

Pada kesempatan itu koordinator PAM Klasis GKI Paniai Yasor Viktor Sawo dalam arahannya menjelaskan program kerja PAM Klasis GKI Paniai tahun pelayanan 2015 ini tinggal 2 kegiatan yang belum dilaksanakan masing masing Hari Doa Syukur HDS PAM GKI di tanah Papua pada tanggal 18 Desember 2015 dan Natal PAM tingkat Klasis GKI Paniai.

Sementara itu sekretaris Kelompok Kerja Pemuda KKP dan Klasis GKI Paniai Alfons Rumaropen dalam laporannya menyampaikan bahwa yang akan bertugas pada ibadah gabungan PAM tingkat Klasis pada tanggal 18 November 2015 bertempat di PAM jemaat GKI Ichtus Siriwini kabupaten Nabire masing masing pelayan firman Pdt. A. Korwa, S.Th, pembawa liturgi PAM jemaat Efata Sanoba, dan kelompok puji-pujian dari kelompok B terdiri dari PAM Bethania, PAM Tabernakel, PAM Is Kijne Wadio, PAM Elim Waroki, PAM Solafide KPR, PAM Pniel Topo dan PAM Siloam Sanoba.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *