Data Bantuan Covid-19 Bagi Mahasiswa Asal Nabire Masih Diverifikasi

Nabire – Menindaklanjuti keluh kesah dari para mahasiswa asal kabupaten Nabire yang menuntut ilmu di berbagai kota studi di tanah air, terkait bantuan dari pemerintah daerah, Bupati Nabire menegaskan akan menyalurkan bantuan bagi mereka.
Hal itu disampaikan Bupati Nabire, Isaias Douw, akhir bulan April lalu di Kantor Bupati Nabire, usai menggelar rapat dengan seluruh pimpinan OPD dan para Dokter, terkait penanganan covid-19 di Nabire.
(Baca Juga : Pemkab Nabire Akan Salurkan Bantuan Kepada Mahasiswa/Pelajar di Berbagai Kota Studi)
Namun 16 hari berselang, dana bantuan tersebut hingga saat ini belum tersalurkan kepada para mahasiswa. Nabire.Net kemudian mencoba bertanya kepada Kabag Humas Pemkab Nabire, Yeremias Degei, berkaitan dengan update terkini rencana penyaluran dana bantuan kepada mahasiswa asal Nabire di berbagai kota studi di tanah air.
Kepada Nabire.Net, sabtu siang (16/05), Yeremias mengatakan, data mahasiswa sudah terkumpul dan berada di Tim Satgas Covid-19 kabupaten Nabire, dan sedang diverifikasi.
Dikatakan, jumlah data mahasiswa yang masuk mencapai 3 ribu lebih. Namun dari data yang masuk tersebut, ada sejumlah data ganda/dobel, juga ada data mahasiswa yang bukan berasal dari kabupaten Nabire.
Saat ditanyakan apakah mahasiswa yang belum terdata masih bisa memasukan datanya agar bisa dibantu, Yeremias mengatakan silahkan diusulkan dan hal itu akan dia teruskan ke Tim Covid-19 Nabire.
Menurut Yeremias, yang penting orang tua mahasiswa tersebut tinggal di Nabire dan kerja di Nabire
Berikut ini nomor kontak setiap Ketua Ikatan/Korwil/Koordinator Mahasiswa atau Pelajar asal Nabire, yang berada di berbagai kota studi di Indonesia, yang diberi tanggung jawab untuk mendata mahasiswa/pelajar di masing-masing kota studinya :
-
Nato Buga (Kota Studi Bali), 082341256688 ; Alida Madai (081248881507)
-
Yohanis Kotouki (Kota Studi Bandung), 082119751299
-
Pranaogan Puara (Kota Studi Bengkulu), 082182653300
-
Yonas Edowai (Kota Studi Bogor), 082199678968
-
Daud Wakey (Kota Studi Jakarta), 081280934870
-
Oliver Yeimo (Kota Studi Jayapura), 082113258902
-
Andreas Dawapa (Kota Studi Jember), 081330792446
-
Sofyan Womsiwor (Kota Studi Makassar), 085341706610
-
Melianus Tebay (Kota Studi Malang), 081240125926
-
Markus Makai (Kota Studi Manado), 082393446557
-
Andi Boga (Kota Studi Manokwari), 082239659034
-
Felix Ukago (Kota Studi Surabaya), 087762205651
-
Aholib Mote (Kota Studi NTT), 081341220109
-
Zeblon Magai (Kota Studi Palangkaraya), 081343150006
-
Anes Magai (Kota Studi Riau), 082287635942
-
Sesilius Kegou (Kota Studi Semarang dan Salatiga), 085211316533
-
Gadniel Anouw (Kota Studi Sorong), 081248713386
-
Emanuel Kegiye (Kota Studi Yogyakarta dan Solo), 085334057811
-
Mariana Ayomi (Kota Studi Aceh), 081247781048
-
Liborius Madai (Kota Studi Pontianak), 082223201953
-
Susan Howai (Kota Studi Lampung), 082197844656
-
Olince Mote (Kota Studi Palembang), 085273058308
-
Kornelis Bukoryom (Kota Studi Medan), 085261005950
[Nabire.Net]


Kristian Natalis Ukago
maaf kira kira kapan ya pencairannya ?
maaf Salam hormat cuma sekedar tanya saja