Category Archives: INFO NABIRE

Senin lalu (10/2), sekitar pukul 22.00 WIT, 2 rumah kopel kontrakan milik Akbar di Kalibobo, terbakar. Saat itu, kedua rumah tersebut sedang ditempati oleh pengontrak atas nama Suroso dan Karim Malopo.

Kepala Distrik Nabire, Michael Y. Danomira, S.STP, senin kemarin (10/2), melakukan kunjungan kerja di Terminal Oyehe. Pada kunjungan tersebut, kepala distrik didampingi Kepala Kelurahan Oyehe, Yeki Pigay, S.Sos, Kepala Ketertiban Terminal, Deki Kaiba dan pihak keamanan Polsek kota serta beberapa aparat Kelurahan Oyehe.

Pengumuman hasil tes calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kabupaten Nabire hingga kini masih samar-samar. Padahal ribuan peserta yang pernah mengikuti tes telah menunggu sejak akhir Desember 2013 lalu.