Buka Puasa Bersama Komunitas N2C Dengan Warga Binaan Lapas Nabire Serta Syukuran HUT Kalapas Nabire

Bertempat di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Nabire, Komunitas Nabire Ninja Club (N2C) menggelar safari ramadhan berbuka puasa bersama dengan warga binaan Lapas Kelas IIB Nabire, senin 5 juni 2017.

Hadir dalam acara berbuka puasa bersama ini, Kalapas Kelas IIB Nabire, Yosef Yembise SH MH, Ustad Khairil, Brigpol Yusuf Ledeng SE selaku penasihat N2C, Wakil Ketua N2C, Irpan Kintamani, 25 orang komunitas N2C dan warga binaan lapas kelas IIB Nabire.

Saat memberikan sambutan, Kalapas Kelas IIB Nabire, Yosef Yembise, mengucapkan terima kasih dan apreasiasi setinggi-tingginya kepada komunitas N2C Nabire yang mau berbagi waktu dan kesempatan menikmati bulan ramadhan bersama warga binaan Lapas Nabire.

Dirinya berharap, apa yang telah dilaksanakan ini bisa menjalin tali keakraban antara warga binaan lapas dengan warga Nabire khususnya komunitas N2c.

Sementara itu Penasihat N2C Nabire, Yusuf Ledeng, mengatakan, maksud dan tujuan diadakannya acara ini adalah dalam rangka safari ramadhan sekaligus menjalin silaturahmi antara komunitas N2C dengan warga Nabire khususnya mereka yang membutuhkan perhatian dan kasih sayang di bulang ramadhan 1438 H.

Usai sambutan, acara diisi dengan siraman rohani dari Ustad Khairil, dan dilanjutkan buka puasa bersama.

Usai buka puasa bersama, digelar syukuran ulang tahun Kalapas yang ke 47 ditandai dengan pemotongan kue ulang tahun.

[Nabire.Net]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *